Kamis, 29 November 2012

Nama-nama Bandara Internasional di Indonesia

Nama-nama Bandara Internasional di Indonesia - Bandar udara internasional adalah bandar udara yang ditetapkan untuk melayani rute penerbangan dalam negeri dan rute penerbangan dari dan ke luar negeri berdasarkan perjanjian bilateral dan/atau multilateral.

Berikut ini adalah nama-nama bandar udara internasional di Indonesia beserta kode IATA masing-masing. IATA merupakan singkatan dari International Air Transport Association atau Asosiasi Pengangkutan Udara Internasional.

Kode
IATA
Bandar Udara
Internasional
KotaProvinsi
Sumatera
BTHHang NadimBatamKepulauan Riau
BTJSultan Iskandar MudaBanda AcehNanggroe Aceh Darussalam
MESPoloniaMedanSumatera Utara
KMUKuala NamuMedanSumatera Utara
PDGMinangkabauPadangSumatera Barat
PKUSultan Syarif Kasim IIPekan BaruRiau
PLMSultan Mahmud Baharuddin IIPalembangSumatera Selatan
TNJRaja Haji FisabilillahTanjung PinangBangka Belitung
Jawa
BDOHusein SastranegaraBandungJawa Barat
CGKSoekarno-HattaTangerangBanten
JOGAdi SuciptoYogyakartaDaerah Istimewa Yogyakarta
SOCAdisumarmoSoloJawa Tengah
SRGAchmad YaniSemarangJawa Tengah
SUBJuandaSurabayaJawa Timur
Bali dan Nusa Tenggara
DPSNgurah RaiDenpasarBali
LOPLombokLombok TengahNusa Tenggara Barat
Kalimantan
BPNSepingganBalikpapanKalimantan Timur
BDJSyamsudin NoorBanjarmasinKalimantan Selatan
PNKSupadioPontianakKalimantan Barat
Sulawesi
MDCSam RatulangiManadoSulawesi Utara
UPGSultan HasanuddinMakassarSulawesi Selatan

Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Kamis, 22 November 2012

Cara Pasang Readmore Otomatis di Blogger

Cara Pasang Readmore Otomatis di Blogger - Beberapa hari yang lalu, saya mengunduh template Blogger gratis dari internet. Ternyata, pada template tersebut belum terdapat fitur "Readmore Otomatis". Untuk itu saya perlu memasang sendiri "readmore otomatis" karena jika tak ada fitur ini, maka halaman beranda blog akan menjadi sangat panjang ke bawah.

Berikut langkah-langkah atau cara memasang readmore otomatis di blogspot:

1. Masuk ke akun Blogger Sobat.

2. Klik "Opsi lainnya" diikuti klik "Template".

3. Kemudian klik tombol "Edit HTML" >> "Lanjutkan".

4. Beri tanda centang pada "Expand Template Widget".

5. Lalu carilah kode </head>. Untuk mempercepat pencarian, tekan tombol F3 pada keyboard lalu masukkan kata kunci yang dimaksud.

6. Selanjutnya taruh kode berikut tepat di atas kode </head>

<script type='text/javascript'> var thumbnail_mode = &quot;no-float&quot; ; summary_noimg = 430; summary_img = 340; img_thumb_height = 100; img_thumb_width = 120; </script>
<script type='text/javascript'>
//<![CDATA[
function removeHtmlTag(strx,chop){
if(strx.indexOf("<")!=-1)
{
var s = strx.split("<");
for(var i=0;i<s.length;i++){
if(s[i].indexOf(">")!=-1){
s[i] = s[i].substring(s[i].indexOf(">")+1,s[i].length);
}
}
strx = s.join("");
}
chop = (chop < strx.length-1) ? chop : strx.length-2;
while(strx.charAt(chop-1)!=' ' && strx.indexOf(' ',chop)!=-1) chop++;
strx = strx.substring(0,chop-1);
return strx+'...';
}
function createSummaryAndThumb(pID){
var div = document.getElementById(pID);
var imgtag = "";
var img = div.getElementsByTagName("img");
var summ = summary_noimg;
if(img.length>=1) {
imgtag = '<span style="float:left; padding:0px 10px 5px 0px;"><img src="'+img[0].src+'" width="'+img_thumb_width+'px" height="'+img_thumb_height+'px"/></span>';
summ = summary_img;
}
var summary = imgtag + '<div>' + removeHtmlTag(div.innerHTML,summ) + '</div>';
div.innerHTML = summary;
}
//]]>
</script>

7. Langkah selanjutnya adalah mencari kode <data:post.body/>. Bila sudah ketemu, ganti kode tersebut dengan kode di bawah ini.

<b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>
<div expr:id='&quot;summary&quot; + data:post.id'><data:post.body/></div>
<script type='text/javascript'>createSummaryAndThumb(&quot;summary<data:post.id/>&quot;);
</script>
<span class='rmlink' style='float:right;padding-top:20px;'>
<a expr:href='data:post.url'> <b> readmore</b> &#187;&#187;&#160;&#160; </a></span>
</b:if>
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'><data:post.body/>
</b:if>

8. Klik tombol "Simpan template".

Berikut keterangan untuk readmorenya...

  • var thumbnail_mode = "float"; adalah letak thumbnail berada di “float” kiri atau jika tidak silahkan ganti dengan “no-float”;
  • summary_noimg = 250; ialah jumlah karakter yang akan ditampilkan di posting tanpa gambar atau thumbnail;
  • summary_img = 250; merupakan jumlah karakter yang akan ditampilkan di posting dengan gambar atau thumbnail;
  • img_thumb_height = 120; yaitu tinggi thumbnail dalam ukuran pixel;
  • img_thumb_width = 120; artinya lebar thumbnail dalam ukuran pixel;
  • readmore merupakan tulisan readmore yang dapat diganti misalnya dengan “Baca Selengkapnya” dan apabila Sobat tidak ingin menampilkan judul dibelakang Readmore, Sobat dapat menghapus kode skrip ini .

Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Jumat, 16 November 2012

Cara Pasang Iklan di Kanan atau Kiri Artikel

Cara Pasang Iklan di Kanan atau Kiri Artikel - Artikel berikut ini akan membahas tentang cara memasang kode iklan di sebelah kanan atau kiri posting. Untuk lebih jelasnya, silakan simak langkah-langkahnya di bawah ini.

1. Masuk ke akun Blogger Sobat.

2. Klik "Opsi lainnya" >> "Template".

3. Klik tombol "Edit HTML" >> "Lanjutkan".

4. Beri tanda centang pada "Expand Template Widget".

5. Cari kode <data:post.body/> jika menemukan lebih dari satu, pilih kode yang ke-dua. Biasanya kode yang ditemukan adalah berbentuk seperti di bawah ini.

<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'><data:post.body/></b:if>

Kode yang berwarna biru adalah untuk membuat iklan atau widget yang lainnya muncul hanya di halaman posting.

6. Kemudian pasang kode berikut di atas atau sebelum kode <data:post.body/>

<div style='float:right;margin-left:10px;'>
LETAKKAN KODE IKLAN YANG SUDAH DI PARSE DI SINI
</div>

Skrip di atas adalah untuk iklan yang diletakkan pada sebelah kanan posting. Jika iklan ingin dipasang di sebelah kiri posting, maka ganti float:right; menjadi float:left; dan margin-left:10px; menjadi margin-right:10px;

7. Klik tombol "Simpan template".

Sepengalaman saya untuk iklan Google Adsense tidak dapat langsung muncul tetapi menunggu beberapa saat baru bisa muncul. Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Sabtu, 10 November 2012

Tips Aman Naik Taksi bagi Kaum Hawa

Tips Aman Naik Taksi bagi Kaum Hawa - Belum lama ini, perampokan di taksi dengan korban kaum Hawa marak lagi. Sebaiknya kita memerhatikan sejumlah hal agar terhindar dari kejahatan. Nah, berikut tips aman naik taksi bagi kaum Hawa yang diberikan oleh Polda Metro Jaya:

1. Pilih perusahaan taksi yang kredibel dan bisa dipercaya.

2. Pesan taksi via telepon melalui operator perusahaan taksi agar lebih aman. Perusahaan taksi dapat mencatat identitas si pemesan maupun supir.

3. Pastikan menunggu di tempat yang aman jika terpaksa menyetop langsung di jalan. Perhatikan dengan saksama logo perusahaan taksi sehingga tidak terkecoh warna taksi.

4. Catat data-data taksi seperti pelat nomor kendaraan, nomor pintu, nama taksi, berikut supirnya. Informasikan lebih dulu data-data tadi ke keluarga atau teman terdekat.

5. Periksa foto pengemudi yang tertera pada tanda pengenal dan cocokkan dengan wajah supir. Catat nomor Kartu Tanda Pengemudi karena bisa saja identitas supir berbeda dengan pengemudi aslinya. Jika berbeda, ini artinya taksi tersebut dikemudikan oleh supir tembak.

6. Sebaiknya minta supir untuk membuka bagasi belakang terlebih dahulu. Perhatikan dengan saksama isi bagasi karena salah satu modus perampokan adalah kawanan perampok bersembunyi di dalam bagasi.

7. Hindari taksi berkaca gelap dan berpelat nomor dilumuri cat gemuk (oli).

8. Bila menjadi korban kejahatan, hubungi call center polisi di 112 atau kirim pesan singkat (SMS) ke 1717

Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Senin, 05 November 2012

10 Cara Mencegah atau Meredakan Gejala Pilek

10 Cara Mencegah atau Meredakan Gejala Pilek - Memasuki musim hujan ini, biasanya pilek mudah menyerang apalagi dalam kondisi cuaca yang dingin. Ada  banyak cara yang dapat dilakukan untuk mencegah penyakit yang mengakibatkan hidung meler dan bersin-bersin tersebut.

Seperti dikutip dari  detikHealth, Selasa (6/10/2012), berikut 10 cara untuk mencegah atau meredakan gejala pilek yang dapat dilakukan pada saat musim hujan.

1. Perbanyak asupan zink

Zink atau seng adalah mineral penting yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Mengonsumsi suplemen zink pada hari pertama merasakan gejala pilek terbukti dapat mengurangi tingkat keparahan gejala. Kemungkinan sembuhnya juga akan menjadi lebih cepat.

2. Tenangkan pikiran

Teknik olah pikiran ini akan membantu meredakan stres yang berarti juga dapat menangkal pilek bagi yang suka meditasi. Pikiran yang tenang serta lebih rileks terbukti mengurangi tingkat keparahan dan lamanya serangan pilek sebanyak 35 - 60 persen.

3. Perbanyak minum

Hidung dan saluran napas akan tetap lembab bila cairan tubuh selalu terjaga. Hal ini membuat partikel-partikel kuman akan kesulitan untuk masuk sehingga infeksi lebih mudah dicegah.

4. Sering berkumur

Bukti ilmiah menunjukkan bahwa kumur dengan air bersih beberapa kali dalam sehari bisa menyingkirkan kuman-kuman yang mungkin bersembunyi di mulut.

5. Minum probiotik

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa minuman probiotik dapat mengurangi lamanya serangan pilek dari rata-rata 6 hari menjadi 4 hati saja. Tingkat keparahan gejala pilek juga berkurang 30 persen.

6. Coba ramuan herbal

Pelargonium sidoides yang merupakan herbal asli Afrika adalah salah satu contoh ramuan untuk pilek yang cukup terkenal di seluruh dunia. Herbal ini sebaiknya juga dikonsumsi sejak hari pertama gejala pilek muncul.
Mirip dengan suplemen zink

7. Perbanyak vitamin D

Bukan suatu kebetulan bila pilek paling banyak menyerang ketika matahari lebih banyak bersembunyi di balik mendung. Tubuh memerlukan sinar matahari untuk mengubah provitamin D menjadi vitamin D. Tanpa adanya vitamin D akan membuat daya tahan tubuh melemah.

8. Istirahatkan tubuh dan pikiran

Disarankan untuk berhenti berolahraga dulu hingga gejala pilek mereda. Perbanyak waktu istirahat agar tubuh memiliki cukup energi untuk memerangi infeksi.

9. Makan bawang putih

Bawang putih adalah antimikroba alami yang sangat dapat diandalkan walaupun bau dan rasanya tak enak. Memperbanyak konsumsi bawang putih akan membantu sistem imun tubuh untuk menangkal penyakit maupun menyembuhkan bagi yang sudah terlanjur kena.

10. Tambah jam tidur

Penelitian di jurnal Archives of Internal Medicine membuktikan bahwa orang yang tidur kurang dari 7 jam per hari, 3 kali lebih rentan pilek dibanding yang tidurnya 8 jam per hari. Tidur dapat meningkatkan daya tahan tubuh sehingga pilek juga dapat mengindikasikan bahwa seseorang sedang kurang tidur.

Itulah informasi mengenai 10 cara untuk mencegah atau meredakan gejala pilek yang bisa dilakukan. Semoga bermanfaat. Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Minggu, 04 November 2012

Trik Menata Hiasan dalam Rumah

Trik Menata Hiasan dalam Rumah - Kebingungan sering dihadapi banyak orang ketika akan meletakkan benda-benda hiasan di dalam ruangan. Diletakkan tersendiri akan terlihat jelek. Ingin diletakkan berkelompok juga akan nampak aneh. Bagaimana ini mengaturnya? Mengatur hiasan dalam ruangan memang butuh trik tersendiri. Nah, berikut ini 5 trik menata hiasan dalam rumah. Selamat menyimak.

1. Jangan meletakkan benda seni, foto atau lukisan di dinding melebihi atau di atas ketinggian mata. Letakkan saja pada ketinggian sekitar 150 cm dari lantai. Dengan cara begini lukisan atau foto akan terlihat lebih nyaman.

2. Gunakan hiasan yang sesuai dengan skala ruangan. Gunakan 2/3 dari lebar dinding yang ada untuk berkreasi. Ini merupakan pedoman umum yang digunakan. Cobalah mengelompokkan beberapa barang dan letakkan secara berdekatan untuk memenuhi skala ruang yang ada bila Sobat tak mempunyai lukisan yang cukup besar.

3. Sebaiknya jangan meletakkan hiasan di rak meja dan rak di dinding berderet-deret mirip barisan tentara untuk menghindari kemonotonan. Pengelompokan benda-benda yang sama persis juga dapat menimbulkan kemonotonan. Variasikan dengan menggunakan tinggi atau ukuran yang berbeda-beda bila memang harus menggunakan benda-benda yang sama.

4. Ada suatu pedoman yang mengatakan bahwa ganjil adalah lebih baik. Bila ingin melakukan pengelompokan hiasan, letakan hiasan dalam jumlah ganjil seperti 3, 5, 7, dan seterusnya.

5. Usahakan dalam satu kelompok tak terdapat perbedaan warna atau tekstur yang mencolok. Yang terbaik adalah kelompokkan benda-benda yang mempunyai sifat atau tekstur yang mirip.

Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Sabtu, 03 November 2012

Terlindung tapi Tetap Terang dengan Atap Polycarbonate

Terlindung tapi Tetap Terang dengan Atap Polycarbonate - Dengan menggunakan atap polycarbonate rumah akan terlindung dari hujan dan panas namun tetap mendapatkan cahaya. Atap ini sebaiknya jangan digunakan untuk ruang yang utama atau ruang penting. Tetapi, gunakan atap ini untuk ruang-ruang tambahan seperti carport, ruang jemur, gudang, atau ruang-ruang yang sudah tidak mungkin lagi mendapat cahaya dari jendela.

Merek-merek atap polycarbonate yang beredar di pasaran antara lain Lexan, Twinlite, Starlite, Solarlite, Carbolux, Lexan Carboron, GE, Molydex, X-Lite, dan Cladian Plast. Sebaiknya pilih atap yang tebalnya minimal 5 mm. Semakin tinggi garansinya, semakin baik kualitas produknya. Lihat juga UV protection (pelindung sinar Ultra Violet) karena ini akan membuat Sobat merasa nyaman meskipun berada di bawahnya.

Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Cara Membersihkan Batu Koral

Cara Membersihkan Batu Koral - Batu koral memang dapat digunakan di mana saja. Material ini bisa memberi aksen menarik di rumah, baik di taman, carport, selasar, maupun dinding. Bentuk dan ukurannya pun bermacam-macam sehingga ada banyak pilihan. Warnanya juga terbilang cantik.

Batu koral akan menjadi kusam dan kurang enak dipandang bila tak dirawat. Berikut cara membersihkan batu koral agar kecantikannya dapat terjaga.

  • Masukkan koral ke dalam ember.
  • Tuangkan air ke dalam ember hingga semua batu terendam.
  • Tambahkan 3 - 5 tutup botol cairan pembersih ke dalam ember. Aduk sedikit dan diamkan paling tidak selama 1 jam.
  • Aduk batu dalam ember kemudian sikat kotoran yang masih membandel dan menempel pada batu.
  • Buang airnya dan bilas dengan air bersih.
  • Batu koral siap dipajang kembali di rumah Sobat.
Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Tips Membeli Besi Rangkaian

Tips Membeli Besi Rangkaian - Sekarang ini, ada beberapa toko bahan bangunan yang menjual besi struktur dalam bentuk rangkaian. Mulai dari besi untuk kolom, balok, pelat lantai, sampai dak beton, bisa langsung Sobat beli dalam bentuk yang siap pakai.

Suatu toko memerlukan waktu untuk mengerjakan rangkaian besi ini karena harus dirangkai. Lama pengerjaannya bervariasi, 5 sampai 7 hari. Makin banyak jumlah yang dipesan, maka makin lama waktu yang dibutuhkan. Beberapa toko juga bisa membantu Sobat menentukan besi jenis apa yang cocok untuk rumah yang akan dibangun.

Mengenai harga tidak jauh berbeda ketika Sobat membeli besi eceran. Namun, bila dibandingkan dengan Sobat harus merangkai sendiri, menggunakan besi rangkaian ini lebih untung karena merangkai sendiri tentu memerlukan waktu dan ruang khusus untuk merangkainya.

Untuk menghindari kemungkinan dicurangi ketika membeli besi rangkaian, ada baiknya Sobat perhatikan tips berikut ini.

  • Perhatikan diameter besinya. Bila tidak cermat, barang yang dibeli bisa jadi tak sesuai pesanan. Contoh, seharusnya 12 mm, yang diterima 10 mm.
  • Lihat jumlah gelangan (besi pengikat). Bila kesepakatan Sobat dan penjual setiap 20 cm ada besi pengikatnya, pastikan jumlah tersebut tepat atau mendekati.
  • Pastikan pula kawat-kawat yang merangkai besi utama dan besi pengikat melekat kuat. Kekakuan besi besi merupakan salah satu poin penting membuat struktur rumah Sobat berfungsi optimal.
Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Jumat, 02 November 2012

Tips Agar Tidak Salah Memilih Developer

Tips Agar Tidak Salah Memilih Developer - Biasanya para pengembang atau developer menawarkan janji-janji kepada konsumen. Janji-janji tersebut sering disertai dengan beragam gimmick pemasaran supaya konsumen dapat terpikat dan setuju dengan penawarannya.

Sebaiknya Sobat berhati-hati ketika memilih proyek dan penawaran pengembang untuk menghindari janji-janji yang tidak sesuai kenyataan. Nah, berikut ini beberapa saran atau tips bagi Sobat supaya lebih jeli dalam memilih pengembang.

1. Reputasi Baik

Pengembang dengan reputasi bisa dilihat dari cara mereka mengelola proyek yang dibangun. Sobat bisa melakukan survei kecil dengan bertanya langsung kepada para pembeli proyek.

2. Rumah Contoh

Ketika Sobat melakukan survei dari satu pengembang ke pengembang lainnya, pastikan pengembang tersebut mempunyai rumah contoh. Ada baiknya Sobat tidak langsung percaya dengan perincian gambar dan miniatur.Sobat akan mempunyai gambaran seperti apa rumah yang nantinya akan dibangun melalui rumah contoh. Dari rumah contoh, Sobat dapat mengajukan pertanyaan seputar bangunan, mulai dari material hingga desain kepada pengembang.

3. Aspek Legalitas

Sobat harus memeriksa legalitas dari pengembang. Jangan sampai terlanjur membeli, sedangkan pengembang tersebut tersangkut masalah tanah, IMB, atau sertifikasi.

4. Cek Fasilitas

Salah satu cara yang perlu dilakukan adalah mengecek langsung fasilitas perumahan yang disediakan pengembang untuk mengetahui kredibilitas si pengembang.Fasilitas perumahan merupakan hal yang penting untuk memenuhi kebutuhan para pembeli sebagai penghuni nantinya. Selain itu, pilihlah pengembang yang peduli terhadap lingkungan sekitar, seperti masalah saluran air dan pengelolaan sampah.

5. Manajemen

Pilihlah pengembang yang mempunyai manajemen yang baik dan mempunyai kepastian serah terima perumahan ke warga. Sobat harus memastikan janji para pengembang untuk urusan serah terim aini.

6. Kerjasama Bank

Yang terakhir, jangan lupa untuk menanyakan kepada pengembang tentang fasilitas penyediaan Kredit Kepemilikan Rumah (KPR). Jika banyak perbankan yang menjalin kerjasama dan menyalurkan kredit ke perumahan tersebut, maka bisa menjadi indikator pengembang tersebut kredibel dan bisa dipercaya.

Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Tips Membeli Rumah

Tips Membeli Rumah - Bagi Sobat yang baru pertama kali membeli rumah, ada baiknya menyimak tips di bawah ini agar terhindar dari permasalahan.

1. Tentukan lokasi yang diinginkan.

Pastikan lokasi gampang dijangkau dari tempat Sobat bekerja atau tempat Sobat banyak menghabiskan waktu sehari-hari. Bila waktu memungkinkan, lihatlah lokasi tersebut pada jam berangkat dan pulang bekerja. Dengan melakukan hal ini Sobat bisa membayangkan waktu tempuh saat telah tinggal di sana.

2. Lihat kebutuhan dan fasilitas pendukung.

Fasilitas yang dimaksud adalah seperti  jumlah kamar, PAM, listrik, dapur, jalan umum, pasar, sekolah, rumah sakit, akses angkutan umum, da lain sebagainya. Hal ini bisa Sobat tanyakan keberadaannya saat Sobat berkonsultasi dengan pihak penjual kelak.

3. Tentukan budget yang akan dialokasikan untuk membeli rumah.

Tentukan jumlah uang muka yang Sobat miliki dan carilah perumahan dengan uang muka yang sesuai budget Sobat. Pastikan cicilan yang diajukan oleh pengembang maksimal 1/3 dari total pemasukan Sobat (ditambah dengan pasangan ). Hal ini sebagai patokan Sobat agar tetap bisa hidup nyaman saat sedang mencicil rumah.

4. Tentukan minimal 3 calon perumahan dan kenali pengembangnya.

Hal ini membuat Sobat bisa memilih dengan leluasa dan menentukan perumahan mana yang terbaik. Baik dari segi fasilitas maupun dari sisi yang lainnya. Kenali pengembang perumahan dan rekam jejaknya dalam membangun rumah sebagai bahan pertimbangan Sobat saat memilih.

5. Persiapkan dana tunai untuk administrasi.

Biaya administrasi yang jumlahnya bisa mencapai belasan juta rupiah ini adalah untuk uang tanda jadi, uang muka, akte jual beli, biaya balik nama sertifikat dan biaya jasa notaris serta biaya lain-lainnya.

6. Gali informasi tentang perumahan.

Informasi mengenai hal ini didapat jangan hanya dari pengembang, tetapi tanyakan juga kepada warga sekitar yang sudah lebih dulu tinggal di daerah sana mengenai kesan dan keluh kesah apa yang mereka rasakan saat tinggal di daerah tersebut. Hal ini bisa dijadikan pertimbangan apakah Sobat akan betah jika tinggal di sana.

Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Tips Memperlambat Pertumbuhan Rumput

Tips Memperlambat Pertumbuhan Rumput - Rumput memang bisa membuat halaman rumah tampil lebih menarik. Selain itu, rumah juga terlihat lebih asri. Bandingkan jika pada halaman rumah tidak ada tumbuhan sama sekali, maka rumah akan terlihat gersang. Terlebih lagi bila pada siang hari ketika cuaca sedang panas-panasnya.

Kembali ke masalah rumput. Rumput yang tumbuh dengan cepat harus segera kita pangkas. Karena kalau tidak, halaman rumah akan terlihat seperti kebun ilalang.

Agar tidak sering-sering dipangkas, kita perlu usaha untuk memperlambat pertumbuhan rumput di halaman rumah. Bagaimana caranya? Sobat bisa melarutkan garam ke dalam air dengan perbandingan 2:1, kemudian semprotkan kepada rumput yang baru dipangkas.

Dengan mencoba tips tersebut, semoga Sobat tidak perlu sering-sering lagi memangkas rumput. Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Roti Tawar untuk Membersihkan Lukisan

Roti Tawar untuk Membersihkan Lukisan - Sobat memiliki suatu lukisan yang tergantung di dinding rumah? Karena berjalannya waktu, mungkin pada lukisan tersebut sudah terlihat ada debu yang menempel. Sebaiknya debu yang menempel tersebut dibersihkan agar tidak mengurangi keindahan dari lukisan.

Untuk membersihkan debu yang menempel pada lukisan yang tak dilapisi kaca, jangan menggunakan air atau bahan kimia karena bisa merusak cat yang digunakan.

Sebagai penggantinya, Sobat dapat menggunakan roti tawar untuk membersihkan lukisan tersebut. Bagaimana caranya? Caranya adalah cukup dengan menempelkan roti tawar ke lukisan kemudian tekan-tekan sampai debu-debu pada lukisan terangkat oleh roti tawar.

Bagaimana tips untuk membersihkan lukisan tersebut di atas? Mudah bukan melakukannya? Semoga tips ini bermanfaat bagi pembaca sekalian. Semoga bermanfaat bagi Sobat. Cukup sekian tulisan singkat yang dapat saya ketikkan di Blog Mulyono Website ini. Semoga dapat berguna buat teman-teman sekalian, terutama buat sahabat blogger di indonesia. Jangan pernah lupa untuk membagikannya di jejaring sosial facebook, twitter dan google plus. Sampai ketemu di informasi berikutnya, thanks sobat, Heppy Bloging!

Tips Menghilangkan Bau pada Panci

Tips Menghilangkan Bau pada Panci - Panci merupakan salah satu alat masak yang sering digunakan untuk kegiatan memasak. Biasanya setelah digunakan untuk memasak, pada panci akan meninggalkan bau tidak sedap. Apalagi bila memasak masakan yang berlemak.

Untuk menghilangkan bau tak sedap tersebut, Sobat bisa mencoba tips berikut ini.

  1. Ambil satu sendok makan cuka.
  2. Masukkan cuka tersebut ke dalam panci dan tambahkan 250 ml air.
  3. Kemudian rebus air dan cuka tersebut hingga mendidih.
  4. Buang airnya dan cuci panci dengan air dan sabun sampai bersih.

Semoga dengan mengikuti tips di atas, bau tak sedap pada panci Sobat akan hilang.

Kamis, 01 November 2012

Cara Menyimpan Pakaian Berdasarkan Jenisnya

Cara Menyimpan Pakaian Berdasarkan Jenisnya - Busana atau pakaian yang kita kenakan beragam jenisnya. Mulai dari kaus hingga jas. Selain itu, bahan dasarnya pun bermacam-macam. Agar busana atau pakaian kita tidak rusak atau kusut, kita harus memerhatikan jenis busananya sewaktu disimpan dalam lemari karena beda jenis busana, beda cara penyimpanannya. Nah, berikut ini adalah informasi mengenai jenis busana dan cara penyimpanannya. Selamat menyimak.

1.Baju pesta seperti gaun, kebaya, stola, dan selendang, harus digantung dan diberi pelapis plastik. Untuk mencegahnya kusut, jaga jaga jarak antargantungan. Jangan menggunakan gantungan dengan ujung yang tajam pada baju berpayet agar tak mudah robek.

2.Busana dengan bahan rajutan yang bersifat stretch, contohnya cardigan atau sweater, sebaiknya dilipat agar tidak melar.

3.Busana santai semisal kaus dan celana pendek, sebaiknya dilipat untuk menghemat tempat. Nah, agar memudahkan sewaktu mengambilnya, atur jumlah tumpukannya maksimal 10 potong.

4.Jas, blazer, dan jaket yang berbahan dasar polyester, katun, drill, wol, dan linen, simpanlah dalam posisi tergantung dengan gantungan berbahan kayu atau yang mempunyai bantalan busa. Hal ini berguna untuk menjaga bentuk busana.

5.Kain dengan bordiran, contohnya adalah songket. Kain jenis ini sebaiknya disimpan dengan cara digulung dan harus diberi lapisan kertas roti sebelum penggulungan.

6.Kaus kaki dan stocking sebaiknya disimpan dengan cara terlipat mirip saat kita pertama kali membelinya. Karena bila menyimpan kaus kaki dengan cara menggulungnya seperti bola akan membuat kaus kaki mudah berubah bentuk dan melar pada sisi tertentu saat lama tak digunakan.

Itulah informasi mengenai cara menyimpan busana berdasarkan jenisnya. Semoga bermanfaat bagi para pembaca.