Pada dua postingan sebelumnya, saya telah menulis bagaimana cara mendapatkan meta tag dari Google dan Yahoo! untuk dipasang di blog WordPress. Tulisan kali ini akan membahas cara pasang meta tag dari mesin pencari terkenal lainnya, yaitu Bing. Sebelum memasang meta tag Bing, kita harus sudah mempunyai Windows Live ID atau akun Hotmail terlebih dahulu.
Dengan memverifikasi blog WordPress kita di Bing, diharapkan Bing dapat mengindeks blog kita dengan baik. Jika blog sudah terindeks, maka kita akan berpeluang mendapat pengunjung dari search engine tersebut. Nah, berikut ini merupakan langkah-langkah dalam memasang meta tag Bing di blog WordPress.
- Silakan kunjungi halaman http://www.bing.com/toolbox/webmaster/ dan klik tombol Webmaster Tools Sign In.
- Sign In dengan menggunakan Windows Live ID Anda.
- Klik tombol Add Site.
- Masukkan URL blog Anda lalu klik tombol Submit.
- Pada halaman Verify Ownership, pilih opsi ke-2 yakni Copy and paste a tag in your default webpage.
- Selanjutnya copy meta tag yang muncul.
- Log in ke akun WordPress Anda dan pergi ke Dashboard lalu klik Perkakas.
- Di bagian Webmaster Tools Verification, silakan paste meta tag tadi di bidang Bing Webmaster Center.
- Klik tombol Simpan Perubahan.
- Kembali ke halaman Verify Ownership dan klik tombol Verify.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar